- GTC (Good ‘till cancelled)
Suatu order GTC tetap aktif di pasar sampai Anda memutuskan untuk membatalkannya. Broker Anda tidak akan membatalkan order tersebut sampai kapanpun. Oleh karena itu adalah merupakan tanggung jawab Anda untuk mengingat bahwa order Anda telah terjadwal.
- GFD (Good for the day)
Suatu order GFD tetap aktif di pasar sampai akhir hari perdagangan tersebut. Karena pertukaran valuta asing merupakan pasar 24 jam, hal ini berarti 5 pm EST karena itulah pasar-pasar AS tutup, tetapi saya sarankan Anda untuk mengecek silang dengan broker Anda.
- OCO (Order cancels other)
Suatu order OCO adalah gabungan dari dua order limit dan/ atau stop-loss. Dua order dengan variabel harga dan durasi diletakkan di atas dan di bawah harga saat itu. Ketika salah satu order tersebut dilaksanakan, order yang lainnya dibatalkan.
Contoh: Harga EUR/USD adalah 1.2040. Anda ingin membeli seharga 1.2095 pada level resistance untuk mengantisipasi pembukaan atau mengawali suatu posisi penjualan jika harganya jatuh di bawah 1.1985. pengertiannya adalah jika harganya mencapai 1.2095, Anda akan terpicu untuk melakukan order pembelian dan order penjualan 1.1985 secara otomatis akan dibatalkan.
Jangan lupa untuk selalu mengecek dengan broker Anda untuk informasi order tertentu dan untuk melihat apakah ada biaya rollover yang dikenakan jika suatu posisi tertahan satu hari lebih lama. Mempertahankan aturan order Anda yang sederhana merupakan strategi yang terbaik.